Pilih REVO FIT, SW, atau CW?

[vc_row][vc_column width=”1/6″][/vc_column][vc_column width=”2/3″][vc_message]Untuk informasi pembelian silahkan klik disini
[/vc_message][vc_column_text]Bintangmotor.com – Banyak konsumen yang belum tahu tentang perbedaan dari seri REVO FIT, SW, dan CW.  Biasanya pertanyaan yang sering muncul dari konsumen itu “apa sih perbedaan motor REVO FIT, REVO FI Spoke Wheel (SW), dan REVO FI Cast Wheel (CW)?”

pada artikel kali ini untuk menjawab rasa penasaran tersebut, mimin akan mengulas beberapa perbedaan dari varian REVO.

Pada umumnya, REVO FIT memiliki harga yang lebih terjangkau dari tipe REVO lainnya, sedangkan untuk REVO FI SW dan CW didesain lebih modern dan sporty dari segi tampilan.

Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir ketika memilih varian motor ini karena untuk mesin, sistem injeksi, dan sistem pengeremannya pun tetap sama.

Dikutip dari artikel tmcblog.com, ada beberapa ulasan mengenai perbedaan varian motor Revo. Yuk, disimak!

1. Jenis velg yang digunakan

REVO FI FIT dan REVO FI SW menggunakan velg jari-jari, sedangkan pada REVO FI CW menggunakan velg racing.

2. Teknologi secure key shutter

Secure key shutter merupakan teknologi pengaman kunci kontak bermagnet yang efektif mengurangi resiko pencurian motor. Pada tipe REVO FI FIT tidak terdapat teknologi secure key shutter, sedangkan pada tipe REVO FI SW dan CW terdapat teknologi secure key shutter.

3. Desain speedometer

Pada desain speedometer REVO FI FIT tidak ada indikator gear dan hanya ada satu indikator lampu sign, sedangkan pada REVO FI CW dan SW terdapat indikator gear dan dua indikator lampu sign.

4. Pilihan warna

Nah, salah satu perbedaan yang tidak kalah pentingnya untuk diulas disini ialah pilihan warna. Pada REVO FI FIT terdapat tiga pilihan warna, yaitu neo green, raving red, dan galaxy blue. Sedangkan, pilihan warna pada REVO FI CW, diantaranya cosmic white dan quantum black, dan untuk tipe SW terdapat warna quantum black.

5. Bagian finishing body samping dan belakang

Selain itu, perbedaan lainnya terletak pada finishing body samping. Pada REVO FIT menggunakan sentuhan doff, sedangkan pada tipe REVO FI SW dan CW menggunakan sentuhan gloss.

Nah, sudah tahu kan perbedaan dari varian motor Honda Revo?  Segera tentukan pilihan yang cocok untuk Bro-Sis sekarang! Tertarik dan ingin memesan? Segera hubungi marketing Honda untuk info harga terupdate!!![/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/6″][/vc_column][/vc_row]

Comments

mood_bad
  • Comments are closed.