Bintangmotor.com – Ban merupakan satu-satunya komponen motor yang bersentuhan langsung dengan permukaan jalanan.
Ban sendiri memiliki berbagai macam ukuran. Pabrikan motor telah menyesuaikan ban yang digunakan untuk berbagai jenis motor.
Meski demikian, masih banyak para pengguna motor yang melakukan modifikasi pada ban motor mereka agar terlihat lebih gagah dan keren.
Memodifikasi ban motor memang sah-sah saja jika pemilik tidak merasa keberatan. Namun yang harus perlu diketahui adalah mengganti ukuran ban yang tidak sesuai standar memiliki dampak negatifnya.
Berikut 4 dampak negatif karena mengganti ukuran ban motor :
Dengan mengganti ukuran ban menajadi lebih besar membuat bobot motor bertambah berat. Oleh karena itu tarikan motor akan terasa lebih lambat.
Saat berkendara akan terasa kurang nyaman dengan ukuran ban yang telah dimodifikasi. Hal tersebut akan membahayakan bila pengendara memaksa motor untuk bermanuver.
Memodifikasi ban berdampak pada komponen lainnya. Usia komponen lain menjadi lebih pendek karena bekerja lebih ekstra akibat tarikan motor berat. Salah satunya adalah terjadi pada v-belt.
Bahan bakar yang digunakan pun akan jadi lebih boros. Karena beban yang dibawa melebihi berat yang sudah ditentukan oleh pabrik kendaraan.