Ada rencana mau ambil motor bebek dari honda tahun ini? Sepertinya kredit Honda Revo bisa menjadi salah satu pilihan yang cukup menarik.
Honda menghadirkan penyegaran untuk motor tipe ini, saat ini sudah beredar motor Revo X dan Revo Fit keduanya dirilis di tahun terbaru dengan menghadirkan beberapa perubahan terutama dari segi tampilan.
Namun, tentunya bagian terpenting yang ingin kalian ketahui adalah soal harga. Ya, berapa harga honda Revo pembayaran cash dan kredit?
Pertanyaan bagus, kami sudah siapkan rangkuman yang Anda butuhkan mengenai harga dari motor bebek yang dikenal irit. Silahkan bagi yang mau membelinya bisa cek dulu informasi di bawah.
Daftar Isi
Harga cash Honda Revo FIT yaitu estimasinya sekitar Rp16,198,000, sedangkan untuk harga cash Honda Revo X 2023 terbaru Rp17,909,000. Keduanya bisa dibilang masuk ke segmen motor bebek harga terjangkau karena tidak sampai 20 juta.
Ya tentunya tidak bisa dibandingkan dengan keluaran lama, karena Revo terbaru sudah menggunakan mesin yang lebih baik dan penyematan teknologi yang lebih baru.
Lantas bagaimana dengan harga kreditnya?
Untuk DP mulai dari Rp2,2 juta dengan jangka waktu angsuran 11 bulan, 17 bulan, 23 bulan, 29 dan seterusnya. Kemudian, untuk Revo X DP mulai dari Rp 2,4 juta dengan jangka waktu angsuran yang lebih kurang sama. Perbedaanya ada di jumlah cicilannya.
Apabila Kalian ingin mengetahui detail lengkap mengenai harga kredit Honda Revo silahkan hubungi admin Bintang Motor. Kami bisa memberikan simulasi kredit yang lebih detail dan lengkap khusus untuk Anda.
Cukup mudah bukan untuk syarat kredit motornya? Untuk pembelian bisa langsung datangi dealer motor Honda Bintang Motor terdekat yang saat ini tersebar di beberapa kota di Indonesia termasuk Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Palembang, Cirebon, dan sebagainya.
Kalian tidak perlu bingung menentukan pilihan antara tipe Revo X dan Revo Fit. Secara sederhana, Revo X ini adalah tipe motor Revo terbaru yang tampil dengan beberapa perubahan dibandingkan tipe-tipe sebelumnya.
Beberapa bagian yang hanya ada di Revo X antara lain:
Di sisi lain, Honda Revo FIT lebih sederhana tidak menggunakan tampilan striping yang mencolok, panel meter standar.
Istilah kata perbedaannya tidak begitu jauh, dan hanya ada dua pilihan jadi semestinya lebih mudah untuk membuat keputusan.
Kami yakin untuk bapak-bapak umumnya akan mengutamakan Revo FIT dengan tampilannya yang klasik dan standar. Untuk anak muda dan pekerja kantor mungkin sedikit peduli soal gaya, jadi Revo X lebih pas.
Apapun pilihannya, keduanya tetap irit dan menjadi salah satu motor bebek yang banyak dipakai di Indonesia.
Baca juga: Semakin Jago Bersama Honda Revo dengan Tampilan Terbaru
Oke, mari kita anggap kalian sudah mantap ingin membeli motor bebek Revo tahun ini. Selanjutnya, adalah mencari tahu bagaimana cara melakukan pembelian agar aman dan terhindar dari penipuan?
Pertama, jika kalian berminat untuk membeli motor secara online pastikan pihak yang kalian hubungi adalah admin resmi dari dealer honda. Ya, di Indonesia ada banyak sekali dealer motor, jadi mesti jelas dulu reputasi dan latar belakangnya.
Pembelian motor online memang secara teknis berisiko, namun selagi transaksi dilakukan langsung dengan pihak dealer resmi maka prosesnya akan aman.
Metode yang paling disarankan adalah offline, karena Anda bisa langsung datang langsung ke dealer melihat kondisi motor yang akan dipesan. Jika kalian beruntung motor Revo sedang ready stock maka bisa dikirimkan di hari yang sama ke rumah.
Pastikan sales dealer yang dipilih ini terpercaya dan tidak berusaha memanfaatkan Anda. Apabila ada indikasi beli cash atau kredit seakan dipersulit bisa langsung lapor ke pihak utama dealer.
Sebagai konsumen Anda berhak mendapatkan pelayanan yang sama baik itu beli cash atau kredit.
Itu dia informasi mengenai harga kredit Honda Revo dan sedikit tips sederhana. Semoga tahun ini Anda bisa membeli motor baru sesuai keinginan. Hubungi kami jika ada pertanyaan lainnya, ya.