BintangMotor – Tidak dimungkiri beberapa pabrikan roda dua di Indonesia saat ini masih menawarkan motor trail dengan sistem pengabutan karburator. Honda menawarkan CRF150L dengan sistem injeksi. Meski demikian Honda menjamin CRF150L tetap aman masuk ke daerah pelosok-pelosok di Indonesia.
Dikutip DetikOto (15/11) Seperti yang disampaikan Deputy Head of Corporate Communication AHM, Ahmad Muhibbuddin, di Bandung saat Fun Touring Honda CRF 2017.
“Ya kelebihan injeksi itu mengembangkan motor itu dan mengikuti ketentuan regulasi. Regulasi kita harus diarahkan ke sana, seperti ramah lingkungan. Kan banyak yang mengkhawatirkan kalau rusak (sistem injeksinya-Red) bagaimana? Ini sama seperti tipe lain, dan itu sudah terbukti tidak ada masalah,” ujar Muhib.
Tidak sampai di situ, Muhib juga menambahkan Honda menjamin setiap mekanik di bengkel resmi AHASS akan diberikan pelatihan terbaik untuk bisa memenuhi rasa khawatir pengendara Honda CRF150L.
Untuk memboyong CRF150L ke tanah air. AHM bersama staf R&D yang ada di Indonesia dan di Jepang, terus-menerus melakukan diskusi dalam tiga tahun untuk memastikan produk ini mampu dikembangkan di Indonesia.