Harga Skutik Adventure Honda X-ADV Setara CR-V

[vc_row][vc_column width=”1/6″][/vc_column][vc_column width=”2/3″][vc_message]Untuk informasi pembelian silahkan klik disini
[/vc_message][vc_column_text]Bintangmotor.com – Setelah lama dibuat penasaran oleh Skutik Adventure Honda  X-ADV, akhirnya PT Astra Honda Motor (AHM) resmi memasarkan motor X-ADV. Harga yang dibandrol pada skutik ini mirip dengan Honda CR-V yaitu sekitar Rp 435 jutaan.

Tahun 2018 adalah pertama kalinya Honda X-ADV tampil di ajang IIMS. Tahun 2018 rupanya menjadi tahun dimana Honda melakukan tes pasar selama satu tahun, dan akhirnya memutuskan untuk menjual pada tahun 2019.

Dilansir dari oto.com (25/4/19) bahwa “Kehadiran X-ADV di IIMS tahun lalu sebagai modal studi”. Meski termasuk moge, X-ADV dirancang untuk bertualang dengan desain perpaduan dari skuter. Skuter adventure, X-ADV dibekali dengan teknologi dan fitur canggih.

Tambahkan dengan statusnya sebagai unit impor langsung dari Jepang (CBU), harga Honda X-ADV sangat luar biasa. Harga X-ADV mulai dari Rp 435 juta sampai Rp 450 juta.

Honda X-ADV dikembangkan dengan mengusung semangat tualang pada setiap desainnya. Kenyamanan yang diberikan dengan performa tangguh untuk menjawab para pecinta motor big bike di Indonesia, yang memiliki jiwa petualang dan menyukai tantangan.

Dari spesifikasi, Honda X-ADV punya bekal performa yang tak main-main. Dapur pacunya dua silinder 745 cc, berpendingin cairan dengan semburan tenaga 54 hp dan torsi puncak 68 Nm. Transmisinya 6-speed kopling ganda (DCT) penyaluran daya ke mesin menggunakan rantai.

Fitur mode berkendara yang bisa dipilih, mode Sport (S) dan Drive (D). Khusus mode S juga ada tiga mode tambahan: standard, sport 1 dan sport 2.

Pendukung performa, suspensi depan upside down atau inverted fork berukuran 41 mm dan supensi belakang pro-link preload, bisa disetel sebanyak 10 pengaturan. Rem depan cakram kaliper 4 piston berukuran 296 mm dan didukung teknologi anti-penguncian, ABS.

Sedang penjamin pengendalian lain, ada fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) yang mengontrol traksi agar motor tidak selip. Fitur kendali traksi itu terdiri dari 2 level, bisa digunakan untuk jalanan berpasir atau kerikil sampai kondisi jalanan lebih licin.

Kelengkapan lain, sistem pencahayaan LED, sistem smart key, panel meter digital dengan LCD, soket elektrik 12V untuk pengisi daya smartphone maupun GPS, bagasi lapang 21 liter dan kapasitas tangki bensin 13,1 liter. Ada empat pilihan warna: Grand Prix Red, Mat Pearl Glare White, Mat Bullet Silver dan Mat Moonstone Silver Metallic.[/vc_column_text][/vc_column][vc_column width=”1/6″][/vc_column][/vc_row]